banner 728x90
Event  

Balikpapan Kampiun Gala Siswa SMP Tingkat Kaltim 2019

Balikpapan Kampiun Gala Siswa SMP Tingkat Kaltim 2019

Tim sepak bola Balikpapan berhasil menjadi kampiun Gala Siswa Indonesia (GSI) Tingkat SMP Provinsi Kalimantan Timur Tahun 2019.

Skuat pelajar Kota Beriman itu membukukan kemenangan tipis setelah bertarung dalam partai ‘hidup mati’ di final melawan kesebelasan Kutai Timur, Kamis (08/08/2019) sore.

Balikpapan Kampiun Gala Siswa SMP Tingkat Kaltim 2019

Dalam pertandingan yang digelar di Lapangan Rawa Makmur, Palaran itu, kedua kubu tampil sama kuat.

Jual beli serangan mewarnai sepanjang laga 2×30 menit di waktu normal, namun tak ada gol yang dihasilkan.

Bahkan babak extra time 2×10 menit juga tak mampu mengubah skor, masih kacamata alias 0-0.

Alhasil untuk menentukan pemenang, pertandingan harus berlanjut ke babak tos-tosan.

Lewat drama adu tendangan penalti inilah tim Kutai Timur rupanya kurang beruntung.

Pasalnya, sepakan eksekutor pamungkas mereka tak disangka membentur mistar.

Balikpapan Kampiun Gala Siswa SMP Tingkat Kaltim 2019

Kedudukan akhir pun menjadi 5-4 usai penendang kelima tim Balikpapan sukses menyarangkan si kulit bundar ke dalam gawang, sekaligus memastikan gelar juara dalam genggaman mereka.

Kepala Bidang Pembinaan Pendidikan Khusus Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dsdikbud) Kaltim, Dra Healthyana Marta Mou MSi mengucapkan selamat kepada tim pemenang.

Begitu pula kepada tim-tim lainnya yang telah berjuang keras meski belum mencapai posisi puncak.

“Tetaplah terus belajar dengan tekun dan giat berlatih. Jadikan ajang ini sebagai motivasi untuk meraih prestasi yang lebih lagi,” pesannya usai acara penyerahan medali.

Balikpapan Kampiun Gala Siswa SMP Tingkat Kaltim 2019

Adapun peserta turnamen tingkat provinsi ini diikuti tujuh tim yakni Kota Samarinda, Kota Balikpapan, Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Kutai Timur, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kabupaten Paser, dan Kabupaten Penajam Paser Utara.

Samarinda sendiri selaku tim tuan rumah berada di urutan ketiga usai menekuk Kutai Barat dengan dua gol tanpa balas.

Meski demikian, skuat Kota Tepian bisa terhibur lantaran mereka berhak mendapatkan uang sebesar Rp10 juta.

Ya, dalam kompetisi ini juara satu, dua, dan ketiga dihadiahi tropi plus dana pembinaan.

Makanya, Balikpapan menerima Rp20 juta, dan Kutai Timur sebagai runner up memperoleh Rp15 juta.

INSTRUKSI PRESIDEN

Koordinator Kegiatan, Sugianto MPd menjelaskan GSI tingkat nasional akan digelar Oktober mendatang di Jakarta.

“Tim yang kita kirim mewakili Kaltim nanti terdiri dari 11 pemain juara pertama hari ini, ditambah tujuh orang cabutan dari tim lainnya, karena satu tim berjumlah 18 pemain termasuk cadangan,” jelasnya di sela pertandingan final tersebut.

Di bagian lain ia menerangkan, GSI merupakan salah satu program yang dilaksanakan dalam mendukung Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional.

“Dalam pelaksanaannya, kami (Disdikbud Kaltim) bekerjasama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Provinsi, didukung KONI dan PSSI,” pungkasnya.

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0821-522-89-123 atau email: hariankaltim@ gmail.com