Event  

Kajati Kaltim Lantik Tiga Kajari

Kajati Kaltim Lantik Tiga Kajari

Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kaltim, Deden Riki Hayatul Firman mengambil sumpah dan melantik tiga Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) di Kaltim dan Kalimantan Utara.

Tiga Kajari yang dilantik terdiri Kajari Samarinda Heru Widarmoko SH, Kajari PPU I Ketut Kasna Dedi SH dan Kajari Nunukan Yudi Prihastoro SH.

Dalam amanatnya, Deden Riki Hayatul Firman mengatakan pengangkatan, penempatan dan alih tugas pejabat merupakan sebuah kebijakan organisasi agar terus maju berkesinambungan guna memenuhi tuntutan tugas yang semakin kompleks dan berkembang.

“Saya yakin posisi yang baru akan semakin memberikan manfaat bagi terwujudnya Kejaksaan yang profesional, modern, bermartabat dan terpercaya,” kata Deden Riki Hayatul Firman di Gedung Adhyaksa Sport Center Kejaksaan Tinggi Kaltim, Senin (08/06/2020).

Kajari bersama jajaran, lanjut Deden, harus melakukan identifikasi, pelajari kuasai dan selesaikan berbagai persoalan guna akselerasi pelaksanaan tugas.

“Ciptakan suasana kerja menyenangkan guna menjaga keharmonisan dan kekompakan, terutama dukungan dari jajaran kerja agar tetap selaras dengan visi dan misi organisasi. Curahkan kemampuan, pengetahuan dan pengalaman untuk capaian kinerja optimal dan hasilnya dirasakan secara konkrit bagi kemajuan kejaksaan,” tandasnya.

Selain itu, wujudkan proses penegakan hukum yang adil, profesional dan bermartabat dengan senantiasa mengacu pada integritas luhur menjadi landasan pijak.

“Terpenting menjaga integritas, jauhi penyimpangan dan perbuatan tercela dalam pelaksanaan tugas. Ingatlah selalu jabatan yang diemban merupakan amanah yang kelak akan pertanggungjawabkan di hadapan Tuhan Yang Maha Esa,” pesan Deden.

Dalam kesempatan ini dilakukan pelantikan dan serah terima jabatan Ketua Ikatan Adhyaksa Dharmakarini daerah Samarinda, Nunukan dan PPU. (hms)

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0821-522-89-123 atau email: hariankaltim@ gmail.com