banner 728x90

Lega Dimutasi, Kapolda Kaltim Safaruddin Jadi Perwira Tinggi Intelijen

Lega Dimutasi, Kapolda Kaltim Safaruddin Jadi Perwira Tinggi Intelijen

Di tengah kabar panas terkait Pilgub Kaltim, Kapolda Irjen Pol Safaruddin dimutasi menjadi perwira tinggi Badan Intelijen Keamanan (Baintelkam) Mabes Polri.

Sebagai penggantinya, Kapolri menunjuk Brigjen (Pol) Priyo Widyanto yang sebelumnya menjabat kapolda Jambi.

Namun bukannya merasa kecewa, Safaruddin justru mengungkapkan kelegaannya.

“Yang jelas saya lega karena saya menghindari penilaian berbagai pihak, tentang penilaian saya telah memanfaatkan jabatan saya (sebagai Kapolda Kaltim),” ujar Safaruddin kepada merdeka.com, Jumat (5/1/2018) malam.

Ia menegaskan, mutasinya ke Mabes Polri, sama sekali tidak menyurutkan keinginan dia untuk maju di Pilgub Kaltim.

“Iya kalau saya dikasih rekomendasi PDIP, saya tetap maju di Pilgub Kaltim,” katanya.

Ia juga mengatakan saat ini hanya menunggu jawaban PDIP, partai yang dia lamar untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Kaltim.

Tapi sejauh ini, PDIP belum memberikan sinyal. Padahal jadwal pendaftaran peserta Pilgub di KPU Kaltim semakin dekat, dimulai 8 Januari 2018.

“Saya menunggu saja. Sifatnya menunggu kapan (rekomendasi PDIP keluar),” ujar Safaruddin.

Ditanya lebih jauh, apakah ada partai lain yang sedang dia lobi, untuk menguatkan sekaligus memuluskan dia maju di Pilgub, semisal Partai Golkar? Safaruddin menegaskan dia hanya melamar PDIP.

“Tidak, tidak ada. Saya cuma PDIP saja,” tegasnya.

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0821-522-89-123 atau email: hariankaltim@ gmail.com