HARIANKALTIM.COM – Bertempat di Stadion Gelora Kadrie Oening Sempaja, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kaltim Agus Hari Kesuma mewakili Pj. Gubernur Kaltim Akmal Malik membuka Kejuaraan Sepak Bola Wanita Piala Gubernur Kaltim Tahun 2023, Kamis (16/11/2023) lalu.
Kejuaraan Sepak Bola Wanita Piala Gubernur 2023 ini menjadi bukti nyata komitmen Dispora Kaltim dan Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Kaltim dalam pengembangan olahraga, khususnya sepak bola wanita.
Kejuaraan ini diikuti 7 Club dari Kab / Kota di Kaltim dan pertandingannya telah berlangsung dari tanggal 15 – 21 November 2023 di Stadion Gelora Kadrie Oening Sempaja.
Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Masturi Akbar Tapipullah mengatakan kejuaraan ini digelar sebagai ajang silaturahmi dan sebagai ajang untuk meningkatkan kualitas diri dalam meraih prestasi.
“Ini di gelar sebagai bentuk pembinaan Pemerintah Provinsi Kaltim untuk mendorong olahraga ini sebagai perwakilan Kalimantan Timur di PON nantinya,” ungkap Tapip.
Masturi Akbar Tapipullah juga menyampaikan selamat kepada Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) karena olahraga ini berhasil lolos pada babak kualifikasi PON XXI 2024 mendatang.
Turut hadir Ketua Umum Asprov. PSSI Kaltim, Ketua Askab/Askot PSSI se-Kaltim, Klub Olahraga Wanita, Para Pelatih dan Atlet Sepak Bola Wanita. (ADV/FRI)