HARIANKALTIM.COM – Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) mendorong pemuda untuk aktif berpartisipasi dalam organisasi, khususnya Karang Taruna.
Berdasarkan Indeks Pembangunan Pemuda (IPP) di Kaltim, partisipasi dan kepemimpinan merupakan dua aspek terendah jika dibandingkan dengan provinsi lain.
Menyikapi hal ini, Hasbar Mara, Analis Kebijakan Ahli Muda Pemberdayaan Pemuda Dispora Kaltim, menekankan bahwa peran aktif pemuda dalam Karang Taruna perlu diprioritaskan.
“Partisipasi dan kepemimpinan adalah domain yang harus diperbaiki. Oleh karena itu, pada tahun 2023, kami melalui surat dari Sekda, telah meminta agar setiap kabupaten dan kota mengaktifkan kembali Karang Taruna di tingkat kecamatan dan provinsi,” jelasnya
“Hal ini sangat penting mengingat peran organisasi dalam mengembangkan potensi generasi muda, yang diharapkan menjadi wakil pemerintah di masa depan,” kata Hasbar, Minggu (03/11/2024).
Ia menambahkan, keberadaan Karang Taruna diharapkan dapat meningkatkan keterlibatan pemuda dalam kegiatan sosial.
“Jika organisasi ini berfungsi dengan baik, pemuda akan lebih terlibat dalam kegiatan kepemudaan dan olahraga,” tambahnya.
Harapannya ,dengan aktifnya Karang Taruna, akan ada peningkatan dalam IPP Kaltim, khususnya pada aspek partisipasi dan kepemimpinan.
“Kedepannya semoga agar Karang Taruna bisa menjadi mitra penting dalam pengembangan IPP di Kalimantan Timur,” pungkasnya. (NIS/ADV)