banner 728x90

Kebakaran di Citra Niaga, Pintu Ruko Terkunci

Kebakaran di Citra Niaga, Pintu Ruko Terkunci

Kawasan pusat perbelanjaan Citra Niaga, Samarinda geger, Minggu (08/08/2021) siang.

Api tampak berkobar di salah satu ruko di Jalan Niaga Selatan RT.06 Kelurahan Pelabuhan, Kecamatan Samarinda Kota.

Informasi yang dihimpun HarianKaltim.com, amukan si jago merah berlangsung tak kurang 3 jam 10 menit.

Sejak pukul 13.10 hingga 16.20 Wita.

Terdapat dua bangunan terbakar dalam kejadian ini.

Masing-masing merupakan ruko dua pintu dengan tiga lantai, dan ruko tiga pintu berlantai dua.

Luas area terbakar diperkirakan 60 x 40 meter.

Para petugas pemadam dan relawan sempat menemui kendala lantaran kondisi pintu ruko dalam keadaan terkunci.

Padahal menuriut data yang diperoleh petugas, dua ruko tersebut ada penghuninya.

Data sementara menyebutkan terdapat 2 Kepala Keluarga yang terdiri dari 9 jiwa.

Beruntung tidak ada korban luka ataupun meninggal.

Adapun penyebab asal api, dugaan sementara api berasal dari konsleting di lantai 3 salah satu ruko.

Namun untuk penyebab pastinya, proses berlanjut dalam penyelidikan pihak kepolisian.

Hasil Pendataan Tim Disdamkar Kota Samarinda menyebutkan pula, armada yang turun ke lokasi

berasal dari Posko 1 (3 unit), serta masing-masing dua unit bantuan dari Posko 2, 3, 4, dan 5.

Ada pula satu unit Tangga Jerapah, Unit Rescue, PMK swasta, Satuan Balakarcana, dan relawan gabungan Kota Samarinda.

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0821-522-89-123 atau email: hariankaltim@ gmail.com