banner 728x90
Event  

Pejabat Pusat Sidak Lapas Narkotika Samarinda, Penghuni Ditanya Soal Pungli

Pejabat Pusat Sidak Lapas Narkotika Samarinda, Penghuni Ditanya Soal Pungli

Direktur Keamanan dan Ketertiban (Dirkamtib) Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Abdul Aris, melakukan sidak di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Narkotika Samarinda, Kamis (09/12/2021) malam. 

Sejumlah barang terlarang berhasil diamankan dari kamar hunian Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) oleh Satops Patnal Kanwil Kemenkumham Kalimantan Timur.

Satops terdiri dari petugas gabungan dari Divisi Pemasyarakatan (Divpas), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Samarinda, Lapas Samarinda, dan Lapas Narkotika Samarinda.

Terdapat 12 blok hunian WBP yang menjadi target sidak. 

Pejabat Pusat Sidak Lapas Narkotika Samarinda, Penghuni Ditanya Soal Pungli

Semua kamar hunian dan badan WBP tak luput dari pemeriksaan.

Kepala Divpas Kanwil Kemenkumham Kaltim, Jumadi mengatakan, beberapa barang yang berhasil diamankan, yakni handphone, sendok besi, terminal listrik, senjata tajam, dan berbagai barang terlarang lainnya. 

Dilakukan pula tes urine bagi 22 WBP dengan mengambil sampel secara acak pada masing-masing blok hunian.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda monitoring antisipasi gangguan kamtib di Lapas dan Rutan jelang Natal dan tahun baru. Kami juga ingin memastikan tidak ada peredaran narkoba di Lapas,” ungkap Dirkamtib, Abdul Aris.

Ia juga mengingatkan hasil sidak sebagai bahan evaluasi untuk memperbaiki kondisi di Lapas Narkotika Samarinda. 

“Kita tidak boleh kendor, terus jaga komitmen bersama perang melawan narkoba, dan antisipasi segala kemungkinan terjadinya gangguan kamtib sekecil apapun dengan semangat Back to Basics untuk Pemasyarakatan yang lebih baik,” tandasnya.

TANYA PUNGLI

Aris juga langsung berkomunikasi dengan WBP untuk mengetahui keadaan mereka. 

Pejabat Pusat Sidak Lapas Narkotika Samarinda, Penghuni Ditanya Soal Pungli

“Saya ingin bertanya kepada saudara-saudara, apakah selama ini saudara-saudara pernah ada pungutan dari petugas?” tanya Dirkamtib dan dijawab serentak oleh para WBP, “tidak ada”.

Dari hasil pengecekan yang dilakukannya, Dirkamtib mengatakan kondisi di Lapas Samarinda sangat baik walaupun sudah over kapasitas, tapi semuanya tetap bersih dan cukup rapi. 

Sementara itu, Kalapas Samarinda, M Ilham Agung Setyawan, merasa bangga karena Dirkamtib datang langsung ke Lapas yang dipimpinnya. 

“Semua evaluasi, saran, masukan, dan arahan beliau akan menjadi suntikan semangat bagi serta acuan untuk melakukan perbaikan demi perbaikan di masa yang akan datang,” janjinya.

Selain melakukan pengecekan blok hunian WBP, Dirkamtib juga meninjau sarana dan prasarana layanan kesehatan di Klinik Medika L’Samda Lapas Samarinda.

(Sumber: Ditjenpas)

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0821-522-89-123 atau email: hariankaltim@ gmail.com