Andi Harun Apresiasi Masyarakat Kota Samarinda Dukung Program Pemerintah

Andi Harun Apresiasi Masyarakat Kota Samarinda Dukung Program Pemerintah

HARIANKALTIM.COM – Wali Kota Samarinda, Andi Harun mengapresiasi masyarakat karena telah mendukung program Pemkot Samarinda untuk menciptakan Kota yang bersih dan rapi.

Hal tersebut disampaikan Wali Kota saat membuka Festival Samarinda yang berlangsung beberapa waktu lalu.

“Saya mengapresiasi masyarakat yang sudah mendukung program pemerintah, hal itu terbukti dengan penghargaan Adipura yang diterima Kota Samarinda di akhir Febuari lalu,” ungkap Andi Harun.

Lebih lanjut ia mengatakan, pihaknya berencana untuk membenahi infrastruktur di sepanjang kawasan Tepian Mahakam.

“Kita akan membenahi infrastruktur di sepanjang Tepian Mahakam, itu akan menjadi destinasi baru bagi Kota Tepian,” ungkap Andi Harun.

“Insya Allah, dua atau tiga tahun lagi akan dikerjakan, sehingga Samarinda menjadi kota kebanggaan kita bersama,” lanjutnya.

Sebagai informasi, proyek Teras Samarinda tersebut akan dibangun sepanjang tujuh kilometer di kawasan Tepian Mahakam dengan dilengkapi berbagai macam fasilitas.

Selain itu, ia juga berharap agar Kota Tepian dapat menjadi tempat wisata yang religi.

Sebab, sambungnya, Samarinda memiliki Masjid Islamic Centre dan Mesjid Darrul Nikmah serta di sisi lain ada Kelenteng Thien Ie Kong Samarinda.

“Hal tersebut merupakan wujud kita untuk menyempurnakan pembangunan infrastruktur di kota ini, sekaligus menjadi ikon baru di Kota Samarinda,” ujar Andi Harun.

Orang nomor satu di Kota Samarinda itu berharap kepada masyarakat agar dapat mendukung program pemerintah.

“Saya harap masyarakat mau mendukung program pemerintah, kita mulai dari hal terkecil seperti menjaga ketertiban, kebersihan kota serta menjaga kota selalu kondusif,” ajaknya. (ADV/HB)

Permintaan ralat, koreksi, revisi maupun hak jawab, silakan WA 0821-522-89-123 atau email: hariankaltim@ gmail.com